Judi bola

Andre Silva: Pemain Serba Bisa Milan yang Pernah Jadi Karateka



Andre Silva disebut-sebut sebagai pemain muda potensial. Pemain baru AC Milan itu pernah menjajal olahraga lain seperti hoki dan karateka.

Silva yang dibeli Milan dari FC Porto, digadang-gadang menjadi The Next Cristiano Ronaldo. Selain masih muda, 21 tahun, ia cukup tajam di mulut gawang dengan catatan 21 gol dan delapan assist untuk Porto di usim 2016/2017.

Dalam wawancaranya bersama Milan TV, Silva bercerita bagaimana ia mengawali kariernya. Ternyata, sepakbola bukan pilihan pertamanya.

"Ketika saya masih kecil, saya bereksperimen dengan banyak cabang olahraga seperti karate dan hoki," tuturnya.

"Saya selalu ingin bersaing, sebab saya menyukai kemenangan dan adrenalin di setiap olahraga yang saya mainkan. Yang pasti, saya memilih sepakbola karena itu adalah olahraga yang dimainkan semua orang, olahraga kebanyakan orang dan itu mudah dimainkan di sekolah," sambungnya.

Sudah 14 tahun menekuni sepakbola, kini Silva menjadi striker top di Eropa. Namun ia mengaku memulainya dari gelandang, sayap, yang kemudian menjadi ujung tombak. Karena itu ia mengklaim bisa bermain di beberapa posisi alias menjadi versatile player.

"Saya bermain sebagai gelandang sebelum datang ke Porto, kemudian bermain menjadi penyerang yang agak melebar. Saat masuk ke tim inti, pelatih Joao menjadikan saya striker," lanjutnya.

"Saya tidak bisa bilang saya tidak suka dengan posisi itu, sebab saya tidak berpikir tidak mampu dan lebih baik jadi sayap saja. Seiring waktu, segalanya menjadi lebih baik dan bisa mencapai level yang seperti sekarang," ungkapnya.

Peluang Silva pun diprediksi kian cemerlang bersama Milan. Lalu apa harapan ia selanjutnya?

"Saya selalu ingin menjadi pemain yang unik dan original, tidak meniru seseorang jadi saya tidak mencari contoh untuk ditiru. Saya berterima kasih kepada Porto, tapi sekarang saya senang berada di Milan dan siap melakukan yang terbaik di sini," harapnya.
Andre Silva: Pemain Serba Bisa Milan yang Pernah Jadi Karateka Andre Silva: Pemain Serba Bisa Milan yang Pernah Jadi Karateka Reviewed by RICH CHIGGA on 16.26 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.